Stroke merupakan jenis penyakit yang bisa dikatakan penyakit mematikan atau the silent killer. Penyakit satu ini bisa dikatakan penyakit yang berbahaya serta bisa mematikan secara diam-diam. Penyakit stroke tidak mengenal usia, baik dari anak kecil, remaja, dewasa hingga orang tua, Kalian harus tahu cara mengatasi stroke ringan.
Mungkin di antara kalian sudah tidak aneh lagi dengan kata stroke, namun ada juga yang dinamakan stroke ringan dalam bahasa kedokterannya transient ischaemic attack (TIA). Walaupun terdengar kata ringan jangan sampai sepelekan hal ini, jika di abaikan dapat menjadi penyakit yang serius. Yuk mari ketahui tentang stroke ringan.
Sebelum menuju ke topik pembahasan, ketahui dulu gejala stroke ringan secara tiba-tiba. berikut merupakan beberapa gejala ringan menurut ahli di Intsitutes of Healty.
1. Adanya perubahan indra seperti penglihatan, pendengaran, perasa bahkan sentuhan
2. Perubahan kewaspadaan seperti tidak sadar atau kantuk
3. Faktor mental meliput hilang ingatan, sulit membaca dan menulis, kebinggungan sendiri bahkan sulit untuk memahami orang lain
4. Hilangnya keseimbangan atau pusing
5. Masalah saraf dan otot bisa seperti mati rasa, sulit berjalan, kesemutan dan sulit menelan
Pada umumnya gejala stroke ringan dapat hilang sekitar 15 menit atau 90% akan hilang setelah empat jam, namun jika mengalami gejala stroke ringan diatas dari yang di infokan maka segera untuk bertanya kepada dokter untuk lebih lanjutnya.
Inilah Cara Mengatasi Stroke Ringan Yang Bisa Kalian lakukan
Untuk mengatasi stroke ringan, anda bisa melakuakn cara ampuh di bawah ini yang bisa kalian lakukan di rumah.
1. Gunakan Obat Stroke Ringan
Untuk mendapatkan obatnya kalian cukup kunjungi ke dokter terdekat kemudian sampaikan ke dokter gejala apa-apa saja kalian alami jika mengalami stroke ringan. Maka dokter akan memberikan resep kepada kalian untuk membeli obat stroke ringan.
2. Lakukan Perubahan Hidup
Dalam upaya mengatasi stroke ringan tentu kalian perlu yang namanya perubahan gaya hidup seperti lebih aktif berolahraga, menjaga berat badan agar tetap ideal, lebih mengkonsumsi sayur dan buah ketimbang daging, hindari stres, menjaga kadar gula agar tidak berlebihan, mengontrol tekanan darah dan mencukupi waktu istirahat.
Kedua alternatif ini bisa kalian jadikan sebagai cara mengatasi stroke ringan yang dapat kalian lakukan untuk kesehatan tubuh.