Jika membahas tentang sejarah suatu peradaban ataupun tempat maka pastinya akan menjadi sangat seru. Karena kebanyakan sejarah itu masih belum dapat ditemukan asal usulnya dan masih menjadi misteri. Salah satunya ialah kota Atlantis yang telah hilang dan masih menjadi misteri dimana keberadaan kota ini dan bagaimana hilangnya juga masih menjadi sebuah misteri.
Banyak juga asumsi yang muncul dari masyarakat hingga pakar sejarah tentang hilangnya kota Atlantis ini. Walaupun tidak dapat dijelaskan secara keseluruhan, namun ada beberapa fakta unik yang dapat membantu menjawab rasa penasaran anda.
Berikut beberapa fakta unik dari kota Atlantis yang hilang.
1. Lokasi Kota Atlantis
Banyak buku yang sudah menjelaskan lokasi lokasi terkait Kota Atlantis ini. Walaupun keberadaan dari kota Atlantis ini masih menjadi misteri, tetapi banyak ahli yang berupaya untuk mencari tahu lokasi kota Atlantis ini.
Jika tulisan dari teks plato, pastinya anda akan menemukan berbagai infomasi yang membahas tentang informasi mengenai Atlantis.
2. Nama Atlantis
Nama kota ini diberikan nama Atlantis karena diambil dari nama dewa atlas. Mungkin banyak dari kalian yang berpikir bahwa nama kota ini diambil karena letak yang berada pada samudra atlantik.
Namun menurut cerita legenda atlantis, bahwa dewa air poseidon mempunyai 5 anak kembar laki laki dan seroang anak peremuan yang dinamakan Cleito. Lalu ia pun membagi pulau tersebut di antara 10 anak laki lakinya.
Bagian utara diberikan pada Gladeirus, dan mempunyai sebuah kota di daerah Spanyol yang diberi nama sesuai dengannya. Akan tetapi saudara kembarnya Atlas, yang membuat pulau tersebut menjadi legendari dan terkenal oleh banyak orang.
3. Usia Atlantis Mencapai 11.500 Tahun
Diketahui usia dari kota Atlantis ini sudah berusia 11.500 tahun atau lebih. Hal itu pun mulai dipertanyakan oleh orang orang apakah kota ini benar ada? Jika ini hanyalah legenda tentunya ini akan sangat aneh mengingat kota ini sudah berusia 11.500 tahun.
Itulah beberapa fakta unik mengenai kota Atlantis yang sudah hilang sejak lama. Kalau menurut anda sendiri ini beneran atau cuman cerita legenda?