Baru-baru ini Newcastle United di kabarkan ingin mendatangkan beberapa pemain depan termasuk Philippe Coutinho untuk memperkuat The Magpies.
Tim berjulukan The Magpies ini kabarnya sedang mengincar pemain bintang milik
Barcelona dan pernah menjadi mega bintang di Liverpool, Philippe Coutinho.
Pemain berusia 29 tahun itu baru mendapatkan posisi di tim utama setelah Lionel Messi
dan Antonie Griezmann yang telah meninggalkan Blaugrana.
Seperti di ketahui bahwa Lionel Messi telah resmi bergabung dengan tim raksasa Prancis,
Paris Saint Germain dan Antonie Griezmann terpaksa pulang kembali ke Atletico Madrid
setelah masa kontrak dengan Barcelona telah berakhir.
Hadirnya penyandang dana baru membuat Newcastle United mempunyai ruang untuk merekrut pemain yang di inginkan, karena saat di bawah asuhan, Mike Ashley tim tidak mendapatkan ruang untuk mendatangkan pemain baru.
Pada dulunya, para pebisnis asal Inggris sudah ingin menjual klub tersebut dan Public Investment Arab Saudi mempunyai peluang besar untuk mendapatkan The Magpies.
Kesepakatan tentang pembayaran sudah di setujui oleh kedua pihak, tapi mengenai masalah hukum telah membuat mereka gagal untuk bekerja sama pada tahun lalu.
Setelah melewati satu tahun, mereka kembali mengaju banding untuk menyelesaikan permasalahan dengan Ben Sports. Putra raja Arab Saudi, Mohammed bin Salman telah terdaftar sebagai ketua Public Investment di Arab Saudi.
Memiliki nilai investasi sebesar 250 Miliyar Poundsterling atau setara dengan lima triliyun
akan membuat tim The Magpies menjadi klub terkaya di sepak bola Eropa dengan margin
yang sudah di tentukan.
Skuad Newcastle United Bersedia Bayar Mahar Coutinho
Para supporter telah memprediksikan tentang pemain bintang manakah yang akan
di rekrut oleh The Magpies, sementara itu sang pelatih, Steve Bruce di landa tekanan
yang di hadapi, pasalnya Antonio Conte telah dikaitkan untuk segera mengambil
posisi Bruce atas keiinganan dari Putra Raja Arab Saudi, Mohammed bin Salman.
Berdasarkan laporan Marca bahwa Philippe Coutinho sudah menjadi incaran utama
The Magpies untuk mendaratkan nya ke St James Park. Jika ingin mendatangkan Coutinho
tentu Blaugrana akan melepaskan bintan asal Brasil ini dengan harga 42 juta pounds atau setara 814 miliyar rupiah.