Buah delima adalah buah yang memiliki warna merah dan merupakan buah yang cukup merepotkan untuk dikupas kulitnya. Meskipun demikian buah ini memiliki segudang manfaat dan khasiat loh.
Apa saja manfaat yang terkandung di buah delima.
Kandungan gizi buah delima
Buah delima merupakan buah yang berasal dari Asia Tengah. Buah ini dibudidayakan di negara Asia Tengah seperti Iran, India Timur, hingga Amerika Serikat.
Buah ini mirip dengan buah stroberi yang kaya akan vitamin C, kaya akan serat, dan antioksidan. Nutrisi yang ada di dalam buah delima juga dapat digunakan untuk membantu dalam melengkapi kebutuhan gizi harian.
Inilah beberapa manfaat dari buah delima untuk kesehatan tubuh
1. Meringankan nyeri persendian
Buah delima dapat membantu dalam meringankan nyeri persendian dikarenakan buah ini memiliki sifat anti peradangan.
Sifat antioksidan yang terkandung di dalam buah delima juga dapat membantu dalam menghambat peradangan yang merupakan penyebab dari kerusakan tulang rawan.
2. Memelihara Fungsi Dan Kesehatan Jantung
Mengonsumsi buah delima dapat memberikan manfaat yang baik untuk menjaga kesehatan jantung kita. Itu dikarenakan kandungan gizi seperti serat, vitamin C dan antioksidan serta kalium baik dalam mengontrol tekanan dalam darah dan menurunkan kolestrol jahat yang ada di dalam tubuh.
3. Mencegah Dehidrasi
Manfaat lain dari buah delima adalah untuk mengatasi dan mencegah dehidrasi yang disebabkan oleh kurangnya asupan cairan di dalam tubuh. Kurangnya asupan cairan di tubuh dapat mengakibatkan diare, demam tinggi dan juga muntah-muntah. Buah ini juga merupakan buah yang memiliki kandungan air yang dapt mencukupi kebutuhan didalam tubuh.
4. Menahan Lapar
Buah delima merupakan buah yang tinggi akan serat. Di dalam 180gram buah delima mengandung 7gram serat. Serat merupakan nutrisi yang sangat penting dalam menjaga berat badan sehat. Makanan yang tinggi akan serat juga dapat membuat seseorang dapat merasakan kenyang yang lebih lama. Buah delima juga cocok dikonsumsi untuk seseorang yang ingin melakukan diet.
Itulah beberapa manfaat yang dapat di terima dari mengonsumsi buah delima ini.